Perubahan Aturan Pembatalan Pesanan Tokopedia

Bingkaiberita.com – Tokopedia menerapkan aturan baru tentang pembatalan pesanan karena berbagai persoalan seperti alamat yang salah tulis, atau barang yang dipesan tidak sesuai.

Daya Tarik ecommerce bagi masyarakat karena ada vouceher gratis ongkos kirim (ongkir) yang berlaku sesuai dengan ketentuan. Tokopedia memberi pengumuman baru terkait layanan bebas ongkir dan perubahan untuk proses pembatalan pesanan.

Dikutip dari portal resmi tokopedia, bahwa biaya pengiriman akan dianggap hangus jika seorang pengguna melakukan pembatalan pesanan atau melakukan refuns atas barang yang sudah dikirim.

Dan pembeli wajib menanggung biaya subsidi ongkos kirim yang diberikan mulai tanggal 25 november.

Pembatalan Pesanan di Tokopedia

Pembeli bisa melakukan pembatalan atas persetujuan dari penjual, dan permintaan pembatalan ini minimal bisa dilakukan tiga jam setelah pembayaran terverifikasi

Proses pengirimanpun bisa terjadi setelah barang dibayar apabila si penjual menyetujui pembatalan maka akan dikembalikan ke saldo refund dan anda bisa memilih sesuai dengan metode pembayaran refund untuk dikembalikan dan bisa digunakan untuk transaksi selanjutnya

Dan waktu pengembalian dana ini tergantung metode bayarnya, Jika ia melakukan pembayaran melalui transfer bank maka akan dikembalikan secara real time. Namun, jika menggunakan kartu kredit atau debit online maka bisa memakan waktu hingga 14 hari kerja tidak termasuk sabtu minggu dan hari libur

Dan apabila pesanan dibatalkan oleh pembeli dan penjual menyetujuinya maka dana yang akan diterima oleh pembeli akan dilakukan secara penuh, dan apabila menggunakan voucher promo dan potongan harga maka dana akan dikembalikan dikurang dengan diskonnya.

sumber: kompas.com

Perubahan Aturan Pembatalan Pesanan Tokopedia | Topik Nugroho, M.Pd. | 4.5