10 Pilihan Sekolah Ikatan Dinas Jurusan IPS yang Sepi Peminat Peluang Masuknya Besar

Bingkaiberita.com – Pilihan Sekolah Ikatan Dinas Jurusan IPS yang Sepi Peminat Peluang Masuknya Besar Berdasarkan jumlah pendaftarnya, sebagai salah satu teknik agar berhasil loloe menjadi seorang Calon Praja meskipun dengan jurusan IPS.

Biasanya Sekolah Ikatan Dinas yang Sepi Peminat Peluang Masuknya Besar ini bisa anda lihat dari jumlah pendaftar dengan lowongan formasi yang banyak dibeberapa instansi yang te;ah dijadwalkan untuk penerimaan capra ikatan dinas. Sebelum hari akhir penutupan atau melihat rekomendasi dari pilihan sekolahan kedinasan tahun lalu yang pendaftarnya bisa dikata sedikit.

Kita harus jeli melihat peluang mana yang harus anda ambil untuk dapat masuk menjadi calon capra di perguruan tinggi kedinasan tersebut. Seperti rekomendasi tahun 2020 yang lalu yang dilansir oleh Badan Kepegawaian negara ada beberapa nama sekolah ikatan dinas yang tidak banyak mendaftar seperti berikut ini:

1. POLITEKNIK PELAYARAN (POLTEKPEL) SURABAYA: 262.
2. POLITEKNIK PENERBANGAN (POLTEKBANG) MEDAN: 256.
3. POLITEKNIK PENERBANGAN (POLTEKBANG) PALEMBANG: 198.
4. POLITEKNIK PENERBANGAN (POLTEKBANG) JAYAPURA: 109.
5. POLITEKNIK PELAYARAN (POLTEKPEL) BANTEN: 56.
6. POLITEKNIK PELAYARAN (POLTEKPEL) MALAHAYATI ACEH: 40
7. POLITEKNIK IMIGRASI (POLTEKIM) FORMASI PAPUA: 20.
8. POLITEKNIK IMIGRASI (POLTEKIM) FORMASI PAPUA BARAT: 14.
9. POLITEKNIK ILMU PEMASYARAKATAN (POLTEKIP) FORMASI PAPUA: 12
10. POLITEKNIK ILMU PEMASYARAKATAN (POLTEKIP) FORMASI PAPUA BARAT: 5.

sumber: bkn.go.id

Dapat kita lihat bersama bahwa sekolah ikatan dinas yang paling tidak diminati ada di Kampus Politeknik, apalagi kampus tersebut jauh dari luar pulau jawa seperti Politeknik yang berada di Papua dan Papua Barat.

Anak-anak Papua sendiripun juga tidak memiliki keinginan untuk belajar dan menimba ilmu di beberapa Poltekip, malah mereka berkeinginan kuliah di IPDN, STIS, POLTEKIM meskipun di Papua dan Papua Barat ini memiliki peluang yang besar untuk dapat lolos.

Silahkan bagi adik-adik SMA yang saat ini belum memiliki pandangan untuk melanjutkan kuliah, siapa tau dengan membaca 10 pilihan kampus ikatan dinas diatas berkeingan untuk melanjutkan kuliah di perguruan tinggi kedinasa.

Apalagi, jikalau nanti sudah lulus ujian seleksi mereka semua akan dibiaya oleh negara. Dan nantinya jika sudah lolos dari perguruan tinggi tersebut akan langsung ditempatkan oleh pemerintah menjadi calon pegawai negeri sipil tanpa anda harus susah payah melakukan pendaftaran CPNS yang harus bersaing dengan jutaan orang. Sudah kuliahnya gratis, lulus kuliah langsung dapat kerjaan.

Nah, bagi anda yang saat ini sedang membaca informasi ini, agar diinformasikan ke pada keluarga terdekat, sanak saudara, kerabat, teman yang masih bingung nanti lolos SMA mau hendak kerja atau Kuliah. Lebih baik kuliah di sekolah ikatan dinas terlebih dahulu, nanti lolos kuliah langsung bekerja di instansi yang telah disiapkan oleh pemerintah.

10 Pilihan Sekolah Ikatan Dinas Jurusan IPS yang Sepi Peminat Peluang Masuknya Besar | Topik Nugroho, M.Pd. | 4.5