BBM Di Sejumlah Kota Habis, Antrian Panjang Mengular

BBM adalah panggilan akrab dari bahan bakar minyak, kian sulit dicari di sejumlah kota besar dikarenakan pembatasan bensin bersubsidi  yang awalnya 48 juta kiloliter dari sekarang hingga pada  akhir tahun 2014, dipotong menjadi 46 juta kiloliter untuk seluruh Indonesia. Antrian Panjang mengular di sejumlah SPBU yang nampak di semua kota di Indonesia. Untuk mendapatkan Bensin pun harus merelakan waktu hingga hampir satu jam lamanya.

Antrian Panjang mulai terjadi pada hari senin yang lalu, sejumlah bahan bakar minyak premium bersubsidi dan pertamax ludes di sejumlah SPBU, hal ini karena pembatasan BBM, konsekuensi apabila tidak naik harganya memang dampaknya adalah antrean panjang selama bulan agustus sampai desember. Apabila pertamina menyalurkan premium sesuai dengan kebutuhan masyarakat maka yang akan terjadi adalah premium akan habis pada awal bulan desember dan bahan bakar solar akan habis di bulan november.

SPBU

Menurut data yang ada bahwa BBM yang tersedia di Pertamina pada akhir 18 agustus 2014 tahun ini  berada pada kisaran 10 juta kiloliter dan untuk solar masih tersedia 5,5 juta liter, akankah dengan pengiritan dan pembatasan BBM bersubsidi bisa menghemat secara pasti untuk Indonesia, Apakah Indonesia akan menggantungkan kepada negara asing untuk pengolahan bahan bakar minyak mentah sendiri.

Jika seandainya indonesia bisa mengolah bahan bakar minyak sendiri mungkin tidak akan ada masalah yang timbul, yang mana negara Indonesia adalah salah satu negara terkaya dari sumber daya alamnya, namun untuk urusan pengolahannya masih ada campur tangan dari pihak asing. Beginilah jadinya apabila masih bergantung oleh pihak asing dan belum bisa untuk mengolah sendiri bahan bakar atau kekayaan alam sendiri.

Sangat disayangkan, kalau seandainya Indonesia harus kekurangan BBM pada tahun 2014. Mungkin untuk anak cucu kita sudah tidak tahu lagi apa yang disebut dengan bahan bakar minyak bensin premium pertamax dan solar untuk masa mendatang. Antrian panjang membuat keresahan mulai timbul.  Waktu yang harusnya untuk pergi kekantor harus dihambat dengan adanya antrian panjang mengular di sepanjang ruas SPBU di Negri ini.

“kelangkaan BBM ini pasti akan menyebabkan kenaikan harga yang melambung untuk beberapa industri penting, Inflansi akan terjadi dan meingkat secara nasional apabila terjadi kelangkaan BBM”

Bagaimana solusi yang tepat bagi negara ini untuk mengatasi masalah pembatasan BBM dan kelangkaan BBM di seluruh kota-kota Indonesia, Apabila produksi mobil dan motor semakin banyak dan bertambah setiap bulannya, sedangkan BBM mulai lambat laut habis dimakan zaman.

 

BBM Di Sejumlah Kota Habis, Antrian Panjang Mengular | Topik Nugroho, M.Pd. | 4.5